-->

Petrus Fatlolon Serahkan Paket Sembako ke Masyarakat Ekonomi Lemah di Bomaki, Arui dan Alusi Raya

Petrus Fatlolon Serahkan Paket Sembiako ke Masyarakat Ekonomi Lemah di Bomaki, Arui dan Alusi RayaSAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Bupati Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, Petrus Fatlolon, SH., MH menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) berisi paket Sembilan Bahan Pokok (Sembako) kepada masyarakat ekonomi lemah di Desa Bomaki, Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel) , Desa Arusi Bab, Arui Das di Kecamatan Wertamrian, Alusi Kelaan, Alusi Bukjalim, Alusi Tamrian di Kecamatan Kormomolin pada Kamis (07/05/2020).

Bupati Fatlolon selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan pencegahan Pandemi Virus Corona atau Novel Coronavirus (COVID-19) di Tanimbar mengajak seluruh masyarakat untuk mengucap syukur atas kebaikan Tuhan yang telah menjaga daerah tersebut, sehingga tidak ada masyarakat yang terpapar virus corona serta mengikuti anjuran pemerintah dalam menjaga perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta kebersihan lingkungan.

“Pemerintah saat ini dihadapkan dengan COVID-19. Maka Menteri Desa, Menteri Keuangan, Menteri Sosial dan Menteri Perdagangan ingin Pemda bersama kecamatan dan Desa mengambil langkah-langkah penanganan terutama memberikan bansos langsung ke masyarakat. Pemerintah pun telah menetapkan kebijakan putus mata rantai dengan kebijakan, semua ASN bekerja dari rumah dan anak sekolah belajar dari rumah dan ini pasti akan berdampak pada penghasilan masyarakat juga,” kata dia.
Petrus Fatlolon Serahkan Paket Sembiako ke Masyarakat Ekonomi Lemah di Bomaki, Arui dan Alusi Raya
Kemudian Fatlolon mengingatkan masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan lokal dengan menanam umbi-umbian, jagung dan pagi guna mencegah kelangkahan beras akibat COVID-19 yang berkepanjangan. Ia berharap Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan bansos yang telah diterima masyarakat dapat dipergunakan dengan baik dan tepat sasaran dan meminta setiap desa yang belum menerima BLT agar segera dipercepat pengurusan administrasi oleh Kepala Desa (Kades) serta masyarakat harus terus berdoa kepada Tuhan memohon perlindungan dan penyertaan jauhkan dari bahaya COVID-19.

“Berdasarkan anjuran presiden, Pemda sudah mengeluarkan instruksi untuk memastikan ketahanan pangan di daerah, karena stok beras kita di Tanimbar hanya bertahan selama 2 bulan yaitu Mei dan Juni, sedangkan dunia saat ini tengah mengalami krisis. Sehingga kembali lagi saya mengimbau mari kita berkebun, tanam pangan lokal,” pintanya.
Petrus Fatlolon Serahkan Paket Sembiako ke Masyarakat Ekonomi Lemah di Bomaki, Arui dan Alusi Raya
Selepas itu, Bupati Fatlolon memberi ruang diskusi kepada masyarakat untuk bertanya dan menyampaikan kebutuhan dalam desa. Sementara itu, di Desa Bomaki telah menjadi desa pertama dari 80 desa di Tanimbar yang menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap pertama diberikan kepada 155 Kepala Keluarga (KK) sebesar Rp.600 ribu selama tiga bulan, yaitu April hingga Juni serta 90 paket sembako untuk masing-masing KK.

Setelah itu, paket sembako untuk masyarakat Desa Arui Bab sebanyak 270 KK, Arui Das sebanyak 150 KK, Alusi Kelaan sebanyak 102 KK, Alusi Bukjalim sebanyak 35 KK dan Alusi Tamrian sebanyak 156 KK. (Laura Sobuber)

Recent Posts

recentposts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel