-->

Jokowi dan Shinso Abe akan Hadiri Penandatanganan POD Blok Masela

Jokowi dan Shinso Abe akan Hadiri Penandatanganan POD Blok MaselaSAUMLAKI, LELEMUKU.COM -  Presiden Ir. H. Joko Widodo dan Perdana Menteri Jepang, Shinso Abe akan hadiri penandatangan persetujuan revisi rencana pengembangan atau plant of development (POD) Blok Masela di Laut Arafura, Maluku antara SKK Migas dengan Inpex Corporation sendiri akan dilaksanakan bersamaan di puncak acara G-20 di Tokyo, Jepang pada Jumat (28/06/2019)

"Kita berdoa agar semua tahapan ini berjalan dengan baik dan lancar agar Blok Masela bisa segera jalan, Ayo kita dukung Blok Masela utk Tanimbar yang lebih maju, Tuhan Yesus memberkati," ujar Bupati Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, Petrus Fatlolon SH., MH di ruang kerjanya pada Rabu (26/06/2019).

Ia menyatakan hal ini diungkapkan dalam rapat koordinasi (rakor) dengan SKK Migas, perwakilan Inpex Masela dan pejabat terkait di lantai 16 Gedung SKK Migas Kuningan, Jakarta pada Jumat (21/06/2019) lalu.

Dalam rapat itu ia telah memberikan empat hal penting yang berupaya berfokus pada kerjasama antara Pemerintah Daerah (Pemda) dengan Inpex Masela. Beberapa usulan penting itu terkait dengan peran dan pemberdayaan sumber daya manusia (SDM) Tanimbar agar terlibat dalam proyek pembangunan dan pengembangan Blok Masela yang berskala nasional tersebut.

Hal tersebut kembali diungkapkannya saat bertemu dengan para awak media di ruang kerjanya, Fatlolon mengatakan dalam

“Di kesempatan itu saya membicarakan tentang bagaimana penyiapan SDM Tanimbar saat ini,” ujar dia di Ruang Kerjanya

Bupati Fatlolon mengungkapkan terkait penyiapan SDM Tanimbar yang sudah dilakukan oleh pihaknya yaitu pengiriman 100 orang anak Tanimbar untuk berkuliah di Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas Cepu, Jawa Tengah (Jateng) dan berencana untuk membuka Balai Latihan Kerja (BLK) dengan keahlian khusus sesuai kebutuhan di daerah yang berbatasan langsung dengan Australia itu, seperti kerjasama dengan Jepara terkait pembuatan ukiran kayu yang berkualitas dan berdaya saing serta dapat langsung dipasarkan ke luar daerah hingga luar negeri.

“Di BLK nanti anak-anak Tanimbar terutama dari desa Tumbur dan Lorulun bisa dilatih untuk mengukir ukiran kayu yang berkualiats, sehingga nanti bisa bersaing dengan produk-produk ukiran kayu dari luar. Nanti sewaktu-waktu dari jepara datang ke BLK kita untuk melatih anak-anak kita dan anak-anak kita pun bisa berkunjung kesana untuk orientasi,” ungkap dia.

Selain itu, Fatlolon pun mengajukan adanya pemberdayaan kontraktor lokal agar dapat terlibat dalam pekerjaan operasional Blog Masela, menyarankan bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan yang berkesinambungan, dari pelatihan hingga produksi dan pemasaran. Serta beberapa hal lain yang berhubungan dengan participating interest (PI), Pajak Daerah dan jaminan ketersediaan lahan pada fasilitas kilang darat di Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel) di Pulau Yamdena.

Kemudian, ia juga menambahkan, penandatangan persetujuan revisi rencana pengembangan atau plant of development (POD) Blok Masela antara SKK Migas dengan Inpex Corporation sendiri akan dilaksanakan bersamaan di puncak acara G-20 di Tokyo, Jepang pada Jumat, 28 Juni 2019 dan memastikan jika penandatanganan tersebut  akan dihadiri oleh Presiden Ir. H. Joko Widodo dan Perdana Menteri Jepang, Shinso Abe.

"Kita berdoa agar semua tahapan ini berjalan dengan baik dan lancar agar Blok Masela bisa segera jalan, Ayo kita dukung Blok Masela utk Tanimbar yang lebih maju, Tuhan Yesus memberkati," ujar dia. (Laura Sobuber)

Recent Posts

recentposts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel